12 Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil

12 Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil

12 Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil – Minum air kelapa selama kehamilan ternyata berdampak baik bagi perkembangan janin lho, Bun. Yuk baca selengkapnya manfaat air kelapa untuk ibu hamil disini.

Bacaan Lainnya

Apakah Bunda menyukai air kelapa? Selain menyegarkan dan cocok dikonsumsi untuk menghilangkan dahaga, air kelapa menyimpan beragam nutrisi sekaligus segudang manfaat bagi kesehatan.

Dikutip dari CBD dalam zeenews.india.com, air kelapa kaya akan elektrolit, klorida, magnesium, kalsium, riboflavin, dan vitamin C. Konsumsinya yang teratur akan menjaga keseimbangan metabolisme di dalam tubuh.

Bagi seluruh kalangan usia, air kelapa seringkali disebut mampu meredakan beberapa macam penyakit. Namun, ada pandangan yang berbeda apabila mengaitkannya dengan ibu hamil maupun menyusui.

Masih ada saja mitos yang berseliweran di masyarakat dan menyatakan bahwa air kelapa hanya membahayakan janin atau mampu menimbulkan masalah serius pada ibu hamil sendiri.

Mitos Air Kelapa Untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Manfaat air kelapa untuk ibu hamil dan menyusui memang beragam serta patut untuk dipahami.

Namun, dengan mengetahui mitos yang masih beredar, tentu Bunda akan semakin bersemangat untuk menyebarkan fakta yang benar seputar air kelapa.

Selain itu, fakta akan membantu mengedukasi masyarakat untuk menghapus kesalahan stigma dan tidak menyia-nyiakan kesempatan bagi ibu hamil untuk memperoleh kehamilan yang lebih sehat.

  1. Minum air kelapa ketika hamil membuat rambut bayi lebih tebal

Faktanya, air kelapa tidak ada hubungannya dengan membuat rambut bayi lebih tebal. Ketebalan dan kondisi rambut bayi hanya bisa dipengaruhi oleh faktor genetik.

Namun, Bunda masih bisa memberikan asupan yang lebih sesuai untuk menjaga kesehatan rambut si kecil, salah satunya dengan asupan alpukat.

  1. Air kelapa satu-satunya cairan terbaik untuk menghidrasi ibu hamil

Sebagian besar pernyataan ini benar karena air kelapa mengandung elektrolit yang mampu memenuhi kebutuhan cairan harian manusia, khususnya untuk ibu hamil.

Namun, hal ini bukan berarti Bunda hanya minum air kelapa setiap hari, ya. Konsumsi air putih masih sangat penting untuk menjaga kadar keseimbangan cairan di dalam tubuh. Ibu hamil harus mendapatkan asupan air putih 8 sampai 10 gelas atau setara 2400 ml setiap harinya.

  1. Air kelapa bisa menaikkan asam lambung

Pernyataan ini justru tidak benar. Dilansir dari parenting.firstcry, keasaman ini bisa terjadi akibat perut yang membesar, sehingga menekan dan mengganggu sistem pencernaan, termasuk pada area lambung.

Untuk mengatasi hal ini, Bunda biasanya disarankan untuk berolahraga dan minum air kelapa secara rutin supaya keluhan tersebut bisa berkurang.

Berikut 12 Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil

Bertolak belakang dengan mitos yang beredar, kini Bunda akan mendapatkan penjelasan mengenai manfaat dari air kelapa, baik untuk ibu hamil maupun menyusui.

  1. Meningkatkan sistem imun

Dilansir dari lalpathlabs.com, air kelapa yang kaya akan vitamin esensial, mineral, serta antioksidan untuk menjaga Bunda dan janin terhindar dari serangan berbagai macam penyakit.

Kandungan asam laurat mampu bertanggung jawab dalam produksi asam yang mampu melawan penyakit, yaitu monolaurin. Senyawa ini mampu bekerja melawan penyakit flu dan HIV.

Selain itu, nutrisi lain yang bekerja sebagai pembangun imunitas dapat berupa riboflavin, niacin, thiamin, dan piridoksin. Sifat anti virus dan anti bakteri menyusun sistem kekebalan ibu hamil dan menyusui secara signifikan. Oleh sebab itu, infeksi flu lebih mudah untuk diatasi supaya tidak mengganggu jalannya kehamilan.

Apabila Bunda masih sering terserang penyakit-penyakit yang rentan melawan pertahanan tubuh, konsumsi air kelapa secara rutin dapat meredakan keluhan tersebut.

  1. Mencegah dehidrasi

Selama kehamilan, Bunda lebih mudah terkena dehidrasi akibat kebutuhan cairan tubuh yang semakin bertambah. Mual dan muntah atau morning sickness bisa jadi penyebab terjadinya dehidrasi.

Meskipun demikian, dehidrasi bukanlah sebuah kondisi yang boleh diremehkan. Tingkat dehidrasi yang parah mampu merugikan kondisi Bunda atau janin sendiri, bahkan tidak menutup kemungkinan terjadinya komplikasi yang serius.

Dilansir dari healthline.com, air kelapa mengandung 95% air murni. Sebuah pilihan yang tepat jika bisa dikonsumsi bersama air mineral, tanpa menghilangkan fungsi utama dari air mineral.

Jika Bunda merasa haus, air kelapa segar merupakan pilihan tepat untuk menghindari dehidrasi berkelanjutan. Bahkan, air kelapa mampu mengisi kembali cairan yang hilang setelah Bunda melakukan rutinitas olahraga selama kehamilan atau menyusui.

  1. Menyeimbangkan tekanan darah

Potasium merupakan sebuah senyawa yang mampu menjadi penyelamat bagi ibu hamil yang bertekanan darah tinggi atau menunjukkan pre eklampsia. Aliran darah menjadi lebih teratur dan menurun secara bertahap.

Selain itu, kandungan magnesium dan asam laurat juga bekerja secara optimal dalam menurunkan tekanan darah. Kesehatan jantung dapat diregulasi dengan baik karena kolesterol jahat dapat dibasmi dengan mudah.

Dikutip dari momjunction.com, segelas air kelapa setiap hari ternyata juga bermanfaat di trimester akhir untuk melancarkan proses persalinan yang mengalami ketegangan.

Meskipun demikian, air kelapa tidak serta merta bisa menjadi alternatif yang baik dalam pengobatan pre eklampsia. Bunda harus tetap berkonsultasi dengan dokter untuk proses penyembuhan terbaik pada kondisi tersebut.

  1. Memperbaiki sistem pencernaan selama kehamilan

Selama kehamilan berlangsung, Bunda tidak akan jauh-jauh dari risiko penyakit pencernaan. Semakin besar tumbuh kembang janin, maka kondisi ini akan menekan perut sekaligus memengaruhi metabolisme pencernaan.

Manfaat air kelapa untuk ibu hamil dan menyusui dalam sistem pencernaan dapat berupa mencegah konstipasi, memperkuat pencernaan, mendukung kelancaran pencernaan, serta menyeimbangkan pH di dalam tubuh.

Rasa mulas atau nyeri menentu pada perut juga dapat diatasi dengan air kelapa. Detoksifikasi dapat berjalan dengan baik untuk menetralisir kondisi perut.

Beberapa alasan di atas tentu mendukung Bunda untuk mencicipi langsung beragam faedah yang bisa diberikan air kelapa kepada salah satu sistem vital di dalam tubuh selama kehamilan.

  1. Mengontrol kadar gula darah

Diabetes gestasional merupakan salah satu jenis diabetes yang menyerang ibu hamil. Menurut mayoclinic.org, diabetes ini mampu menyebabkan tingginya kadar gula darah dan bisa berdampak pada kehamilan sekaligus kesehatan janin.

Namun, kini Bunda tidak perlu khawatir akan risiko penyakit tersebut. Air kelapa nyatanya mampu mengontrol level gula darah dan memperbaiki sirkulasi darah.

Minuman berenergi biasanya memiliki gula yang tinggi dan tergolong berlebihan apabila dikonsumsi secara terus menerus. Air kelapa memiliki kadar gula yang lebih rendah dibandingkan minuman berenergi tersebut.

Berat badan Bunda tidak akan bertambah selama diet hamil, dibarengi dengan menurunnya risiko terjadi diabetes gestasional.

  1. Menyeimbangkan sistem diuretik

Air kelapa mampu mengontrol tingkat keasaman urine di dalam tubuh. Hal ini tentu sangat menguntungkan dan penting bagi ibu hamil.

Mempertahankan tingkat keasaman akan berdampak pada peningkatan aliran urine supaya saluran kencing tetap bersih sekaligus menghindari risiko terjadinya Infeksi Saluran Kencing atau kelahiran prematur.

Minuman segar ini juga menangkal serangkaian penyakit ginjal dan infeksi liver karena penyaringan, pembentukan, serta pengeluaran urine dapat diatur dengan baik.

Keinginan buang air kecil yang meningkat juga didukung dengan kandungan kalium, magnesium, serta mineral pendukung lainnya.

  1. Menjaga kesehatan kulit

Hidrasi yang baik akan berdampak pada terjaganya elastisitas kulit. Kondisi kulit yang kuat dan lentur ternyata sangat dibutuhkan oleh ibu hamil.

Dilansir dari momjunction, masalah stretch mark dapat diredakan secara berkala dengan mengonsumsi air kelapa selama beberapa waktu.

Entah itu semasa kehamilan atau menyusui, tentu Bunda ingin memperbaiki penampilan yang kurang percaya diri akibat stretch mark, bukan? Mungkin mulai saat ini Bunda bisa menerima asupan air kelapa secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Wah, ternyata manfaat air kelapa untuk ibu hamil dan menyusui bisa menjangkau area kulit supaya lebih elastis, kencang, sekaligus sehat, ya?

  1. Mendukung perkembangan janin

Bunda mungkin sudah mengetahui kalau vitamin dan mineral sangat dibutuhkan untuk perkembangan janin. Bahkan, dokter sampai menyarankan asupan vitamin tambahan selama kehamilan berlangsung.

Air kelapa mampu melengkapi kebutuhan tersebut dengan menawarkan kandungan kalsium, kalium atau potasium, dan magnesium.

Kalsium dapat membantu pertumbuhan tulang dengan maksimal. Sedangkan, magnesium serta kalium mampu meningkatkan berat badan lahir serta mengurangi risiko terjadinya pre eklampsia.

Meskipun air kelapa dapat melengkapi kebutuhan tersebut, bukan berarti Bunda mengubah pola asupan zat gizi mikro dan makro menjadi lebih terbatas. Bunda harus tetap mendapatkan asupan makan yang lengkap untuk menjaga kesehatan diri sendiri dan janin.

  1. Sekresi ASI yang lebih lancar

Konsumsi air kelapa ketika menyusui akan merangsang sekaligus meningkatkan produksinya bagi asupan si kecil. Kondisi ini tentu membuat Bunda mempertimbangkan kembali asupan air kelapa yang maksimal untuk menyusui lebih lancar.

Selain ditunjang dengan beberapa cara tertentu, Bunda yang merasa kesulitan mengeluarkan ASI dapat menggunakan alternatif air kelapa segar secara teratur.

Kandungan air di dalamnya sudah cukup tinggi, disertai beragam nutrisi penting untuk perkembangan bayi. Tidak ada salahnya untuk mencoba ketika Bunda merasa kesulitan memberikan air susu, bukan?

  1. Mengontrol stres yang berkelanjutan

Setelah melewati masa persalinan dan beralih menuju masa emas menyusui, masih ada sebagian Bunda yang belum mampu beradaptasi dengan kondisi merawat bayi. Biasanya, hal ini bisa berujung pada stres dan beralih ke depresi apabila dibiarkan terlalu lama.

Dikutip dari enjoymomlife.com, arginine merupakan salah satu asam amino yang bereaksi apabila kondisi stres menyerang dalam satu waktu tertentu.

Saat Bunda mengalami sebuah stres postpartum, cobalah untuk mengonsumsi air kelapa dalam rangka menyegarkan pikiran dan perasaan yang lebih rileks.

Selain menyegarkan dan mencegah dehidrasi, manfaatnya ini bisa Bunda terapkan ketika sebuah keadaan memicu stress yang lebih mengganggu.

  1. Mendorong perkembangan otak dan tulang bayi

Selain memaksimalkan perkembangannya sebagai janin di dalam kandungan, air kelapa dapat membantu perkembangan otak dan tulang selama bayi menyusui.

Kandungan nutrisi kalium, kalsium, dan magnesium tidak berhenti begitu saja ketika bayi sedang dikandung. Justru, Bunda bisa memaksimalkannya ketika memproduksi air susu sebagai asupan utama si kecil.

Jangan lupa untuk membarenginya dengan zat gizi lainnya, ya Bun. Air kelapa memang segar, namun tidak serta merta mengalahkan makanan atau minuman sehat lainnya untuk mendukung produksi ASI yang sehat dan lancar.

  1. Menjaga kekebalan tubuh bayi ASI

Tidak hanya menjaga kekebalan tubuh Bunda ketika menghadapi kehamilan, nyatanya produksi ASI yang dibantu asupan air kelapa dapat meningkatkan imunitas bayi ASI.

Di dalam air kelapa, antioksidan dapat membantu menangkal radikal bebas yang mudah menyerang tubuh si kecil. Antioksidan ini dapat diperoleh berupa asam amino serta elektrolit yang bekerja secara aktif membangun pertahanan tubuh.

Selain itu, kandungan asam laurat juga mengontrol pembentukan daya tahan tubuh yang baik pada tubuh bayi. Tentu kondisi ini sangat menguntungkan bagi bayi Bunda, bukan?

Melihat banyaknya manfaat air kelapa untuk ibu hamil dan menyusui, kini Bunda semakin paham kalau minuman yang satu ini mampu menjaga kesehatan secara maksimal dalam waktu-waktu tertentu. Namun, perku diingat kalau air kelapa hanya menyokong kebutuhan dan tidak sepenuhnya mengganti zat gizi lain yang juga bermanfaat bagi tubuh.

Sudah siap untuk mengonsumsi air kelapa yang segar, Bun?

Semoga informasi kali ini bermanfaat ya, ikuti terus akubisa untuk mendapatkan beragam informasi menarik lainnya!

 

Originally posted 2022-12-26 00:01:16.

Pos terkait