Begini Penanganan Kista Mulut

Begini Penanganan Kista Mulut

Akubisa.web.id – Begini Penanganan Kista Mulut. Kista merupakan penyakit yang banyak menyerang wanita dan tumbuh di sekitar ovarium, sehingga dapat mengganggu fungsi ovarium itu sendiri. Namun, kista tak hanya tumbuh pada rahim saja, bisa juga muncul di dalam rongga mulut. Pada kasus kista mulut ini bisa menyerang pria, wanita, orang dewasa hingga anak-anak. Apakah kista gigi berbahaya? Bagaimana penanganan kista mulut? Dan bagaimana cara mencegah kista gigi ? berikut ulasannya.

Bacaan Lainnya

Kebanyakan kista yang terjadi pada mulut merupakan lanjutan dari infeksi gigi yang dibiarkan, terutama caries/gigi berlubang. Penyebab penyakit kista ini timbul karena gigi berlubang dan tidak ditangani dengan baik sehingga mematian saraf gigi. Keadaan gigi mati yang di diamkan cukup lama dapat membentuk kista.

Cara Mencegah Penyakit Kista

Kista ini cukup berbahaya, karena pada penderitanya akan mengalami menurunan nafsu makan dan terjadi gangguan saraf di sekitar mulut. Berikut penanganan kista mulut yang biasanya dilakukan :

Perawatan saraf gigi

Pada kasus kista yang belum terlalu besar, dapat dilakukan perawatan saraf gigi. Pada perawatan ini di perlu rontgen gigi yang dilakukan secara periodik . Hal ini dilakukan untuk memantau proses penyembuhan kista tersebut.

Penggangkatan kista

Pada kasus kista pada umumnya prosedur bedah berupa pengangkatan kista merupakan tindakan yang paling sering. Langkah ini biasanya disarankan oleh dokter jika pearatan saraf gigi tidak berpengaruh pada pasien atau pada kasus kista yang sudah cukup besar. Proses ini juga akan mengangkat gigi yang berkaitan dengan kista ini.

Yang paling utama untuk mencegah kista yang satu ini yaitu dengan menjaga kebersihan gigi dan mulut. Berikut cara mencegah kista gigi :

  • Pastikan anda gosok gigi, minimal setelah sarapan dan sebelum tidur.
  • Cara mencegah kista gigi yang selanjutnya yaitu untuk segera perbaiki gigi jika ada gigi yang berlubang. Karena gigi berlubang merupakan salah satu penyebab penyakit kista di mulut.
  • Periksakan kesehatan gigi dan mulut ada 6 bulan sekali pada dokter gigi.

 

Setelah melakukan penanganan kista mulut seperti yang sudah dijelaskan, ada beberapa hal yang juga perlu diperhatikan. Untuk mencegah kista tumbuh kembali dan mempercepat proses penyembuhan. Hal-hal dibawah ini juga dapat membantu Anda terhindar kista mulut. Berikut cara mencegah kista mulut :

  • Selalu menjaga kebersihan gigi. Minimal menggosok gigi setelah sarapan dan juga sebelum tidur. Akan lebih maksimal jika membersihkan gigi dengan benang gigi. Hal ini untuk mencegah makanan terselip di sela-sela gigi dan berkembang kuman menginfeksi daerah mulut.
  • Menggunkan pasta gigi yang mengandung fluoride.
  • Menggunakan obat kumur setelah menggosok gigi untuk mencegah berkembangnya bakteri dan kuman.
  • Henti kebiasaan merokok.
  • Melakukan konsultasi rutin dengan dokter gigi, minimal sebanyak 6 bulan sekali.
  • Menkonsumsi makanan bergizi seimbang. Misalnya makanan yang mengandung serat kalsium dan vitamin C. Makanan-makanan tersebut tak hanya baik untuk tubuh, tapi juga mampu memperkecil resiko adanya masalah mulut. Karena pada makanan yang bergizi dapat memaksimalkan kerja enzim pada mulut.
  • Banyak konsumsi air putih dan kurangi minuman manis atau minum bersoda. Air putih merupakan kebutuhan pokok tubuh kita, disarankan minimal minum 8 gelas air putih perhari untuk dewasa. Selain untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh, air putih juga mampu mencegah bakteri berkembang dalam mutul. Air putih juga dapat membantu mencegah membentuk plak pada gigi yang dapat berdapak buruk pada kesehatan gigi dan mulut.

 

Originally posted 2022-11-25 16:03:11.

Pos terkait