Manfaat Konsumsi Ikan Untuk Ibu Hamil

Manfaat Konsumsi Ikan Untuk Ibu Hamil

Akubisa – Manfaat Konsumsi Ikan Untuk Ibu Hamil – Asupan gizi dan nutrisi ibu hamil memang beragam. Terdapat berbagai kebutuhan yang harus dipenuhi setiap hari. Tidak heran kalau Bunda sendiri juga harus menyiapkan pilihan menu yang beragam. Nah, salah satu menu makanan yang wajib dikonsumsi Ibu hamil adalah ikan. Manfaat ikan untuk ibu hamil sangat luar biasa lho Bun.

Bacaan Lainnya

Dengan berbagai jenis yang siap diolah dan dikonsumsi, tentu ada beberapa yang direkomendasikan bagi ibu hamil. Selain itu, ada banyak manfaat maupun tips terbaik untuk mengolah ikan untuk mencukupi gizi untuk janin Bunda. Yuk, simak penjelasannya!

13 Manfaat Mengonsumsi Ikan Untuk Ibu Hamil

Tidak banyak yang benar-benar paham bahwa makan ikan secara rutin dapat memberikan dampak positif untuk kesejahteraan janin serta kesehatan Bunda. Apa saja manfaat yang perlu dipahami Bunda selama kehamilan?

  1. Meningkatkan perkembangan otak janin

Makanan laut memang banyak mengandung Omega 3 dan Kalium yang memberikan pengaruh positif terhadap perkembangan otak, terutama jika dikonsumsi selama masa kehamilan dalam porsi cukup.

Selain masa kehamilan, Bunda juga bisa mengonsumsinya selama menyusui untuk menunjang kemampuan otak bayi yang normal. Asam lemak yang termasuk dalam kandungan ikan memang baik untuk perkembangan daya berpikir maupun kesehatan mental lebih baik.

The 2010 Dietary Guidelines for Americans merekomendasikan ibu hamil dan menyusui untuk menerima asupan sekitar dua porsi atau 8 ons makanan laut setiap minggu untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

  1. Omega 3 juga bekerja untuk mengoptimalkan kinerja penglihatan

Kekurangan asupan Omega 3 dari sang Bunda akan memengaruhi perkembangan kemampuan penglihatan janin yang negatif. Penelitian menunjukkan bahwa ibu hamil yang makan banyak daging dan sedikit ikan kurang mencukupi kebutuhan Omega 3.

Tidak sedikit bayi yang memiliki hasil tes mata kurang baik karena seharusnya si buah hati mampu mendapatkan nutrisi penting ini. Penglihatan yang sehat bisa terjadi kepada Bunda atau outcome bayi yang telah lahir dan siap melihat keragaman di sekitarnya.

  1. Membantu bayi baru lahir tidur nyenyak

Jika Bunda sudah mengetahui manfaat yang satu ini, sebaiknya konsumsilah ikan secara rajin mulai sekarang. Kecukupan siklus dan kondisi tidur pada bayi akan memaksimalkan tumbuh kembangnya. Tidak heran kalau bayi membutuhkan banyak waktu untuk beristirahat.

Sebuah studi menunjukkan bahwa bayi dari Bunda yang memiliki tingkat DHA tinggi selama kehamilan akan memperlihatkan buah hati suka tidur nyenyak dan tenang. Hal ini juga ditunjukkan lewat transisi tidur-bangun yang tidak terlalu banyak. Itu tandanya bayi menikmati jam tidurnya.

  1. Menjaga berat badan hamil yang ideal

Ikan mengandung protein sehat dalam kadar yang tinggi dan tidak mengandung lemak jenuh. Tentu, selama kehamilan Bunda perlu mencukupi nutrisi dan menaikkan berat badan. Namun, kenaikan dalam batas wajar dan sesuai dengan kondisi tubuh itulah yang lebih penting.

Konsumsi ikan akan menaikkan peluang kecukupan berat badan, namun tetap dalam batas wajar tanpa menimbunnya menjadi lemak penyebab obesitas selama kehamilan. Ikan memang rendah lemak dan menjadi asupan pas bagi kecukupan nutrisi baik bagi Bunda maupun si kecil.

  1. Mencegah terjadinya anemia

Zat besi dalam jumlah tinggi juga memenuhi komposisi dari ikan-ikan yang bisa Bunda olah dan konsumsi. Kandungan ini mampu menaikkan kinerja dan jumlah sel-sel darah merah yang menceegah timbulnya anemia selama kehamilan.

Kurang darah juga mampu menjadi penyebab Bunda merasa lemas atau pusing berkunang-kunang. Maka dari itu, sebaiknya Bunda mulai membiasakan menu ikan dalam asupan harian agar memaksimalkan kebutuhan zat besi selama kehamilan berlangsung.

  1. Meminimalisir risiko keguguran

Manfaat ikan untuk ibu hamil berikutnya bisa diperoleh lewat komposisi DHA di dalamnya. DHA bekerja untuk mencegah terjadinya kontraksi dini selama menjalani masa kehamilan. Sudah pasti hal ini harus bisa diupayakan sejak Bunda memasuki trimester pertama dari kehamilan.

Janin akan semakin kuat dalam mengembangkan dirinya, terlebih dalam masa-masa kritis pembentukan kognitif hingga organ tubuh krusial dari waktu ke waktu.

Namun, tetap diingat bahwa Bunda harus mengolah ikan sampai matang agar bisa dikonsumsi dan dicerna oleh tubuh selama hamil secara lebih baik. Selain itu, pemakaian ikan bisa dimaksimalkan dengan bahan masakan lain yang juga memiliki manfaat sejenis.

  1. Menjaga kesehatan jantung

Tidak jarang kondisi tekanan darah ibu hamil sempat mengalami kenaikan secara fisiologis. Namun, hal ini harus dijaga secara maksimal agar mencegahnya terlalu naik dan berakibat pre eklampsia. Kondisi ini turut menurunkan risiko Bunda terserang penyakit jantung.

Untuk itu, makan ikan 2 sampai 3 kali seminggu itu diperlukan sebagai rekomendasi khusus dari Food and Drugs Administration Amerika Serikat. Selebihnya, berikut manfaat ikan bagi kelangsungan kerja jantung Bunda:

  • Mengurangi terjadinya pembekuan darah
  • Mengembalikan detak jantung jadi lebih teratur
  • Menurunkan kadar trigliserida
  1. Menjaga mood Bunda yang lebih baik selama menanti persalinan

Kandungan Omega 3 dan DHA terbukti mampu menurunkan tingkat depresi yang sering menyerang selama kehamilan berlangsung. Selain itu, kecukupan gizi ini mampu mengurangi risiko terjadinya postpartum blues setelah melahirkan si kecil.

Peningkatan mood ini dipengaruhi oleh kinerja kandungannya pada otak. Fungsi hormon yang pusatnya ada di otak mampu meregulasi perasaan Bunda menjadi lebih nyaman dan bahagia sepanjang waktu dalam menanti persalinan.

  1. Mengurangi risiko persalinan prematur

Dengan kaya akan Omega 3, Bunda tidak perlu khawatir dengan kesejahteraan janin dan kemajuan. Yang terpenting, sesuaikan porsi rekomendasi agar bisa dimasukkan ke dalam rencana asupan nutrisi selama kehamilan.

Hal ini biasanya bisa berdampak pada tingkat persalinan prematur yang lebih rendah. Kehamilan dan persalinan cukup bulan yang Bunda dambakan berpeluang didapatkan lebih optimal.

Tidak perlu khawatir dengan merkuri karena penelitian menunjukkan bahwa asam lemak Omega 3 ikan mampu mencukupi kebutuhan Bunda selama hamil. Keraguan bisa dihindari dengan berbelanja bahan baku ikan terpercaya sebagai penyedia rendah merkuri.

  1. Meningkatkan kemampuan memori Bunda

Tingkat Omega 3 yang cukup ternyata tidak hanya berpengaruh pada tumbuh kembang bayi, melainkan meningkatnya fungsi memori Bunda dalam jangka panjang. Ingatan yang baik adalah dambaan semua orang untuk menambah efektivitas maupun usaha untuk memperbaiki kembali.

Bunda juga perlu menyadarkan diri bawah ingatan yang baik ini menggambarkan usia yang tidak pernah lekang semasa hidupnya. Memori baik itu juga disertai dengan pengalaman-pengalaman terkini.

Risiko menurunnya ingatan menjadi lebih mudah ditekan, apalagi Bunda menjalani kehamilan yang menjadi salah satu pengalaman berharga bersama keluarga lainnya. Bunda bisa memilih salmon, hering, maupun sarden sebagai variasi terbaik dalam menaikkan kemampuan ingatan.

  1. Mengurangi tingkatan radikal bebas di dalam tubuh

Salah satu senyawa lainnya adalah selenium yang berfungsi sebagai antioksidan alami bagi tubuh manusia. Ketika Bunda mengonsumsi ikan, tidak heran bahwa radikal bebas yang terperangkap di dalam tubuh bisa dilepaskan dan tidak memicu timbulnya penyakit selama hamil.

Asam linoleat yang ada pada ikan berhubungan sebagai antioksidan dalam melawan pertumbuhan tumor pengganggu stabilitas tubuh. Hal ini menunjukkan adanya manfaat detoksifikasi jika berkaitan dengan antioksidan yang membersihkan.

  1. Meningkatkan imunitas atau kekebalan Bunda dan janin

Selain berperan dalam fungsi otak, nyatanya Omega 3 membentuk imunitas atau kekebalan tubuh dalam melawan penyakit atau infeksi tertentu selama kehamilan. Si kecil juga mendapatkan manfaat ini secara signifikan dalam menjaga imunitas alamiah berkembang dengan baik.

Terutama di kondisi pandemi yang tidak menentu, makan ikan secara rutin dan teratur mampu meningkatkan kerja daya tahan tubuh ketika terpapar kondisi saat itu. Komposisi Kalsium ikut menyokong metabolisme Omega 3 di dalam tubuh.

  1. Memberikan asupan cukup untuk kekuatan tulang

Pernahkah Bunda merasa keseringan sakit pinggang, punggung, maupun area tulang lainnya? Bunda juga perlu memperhatikan kesehatan dan kekuatan tulang mulai saat ini. Seiring bertambahnya usia, tulang memang rentan keropos dan mengalami osteoporosis.

Vitamin D juga bekerja layaknya hormon steroid yang baik bagi kesehatan tulang karena kemampuan regulasi kalsium untuk mengatur keberadaan tulang.

Ketika hamil, penopangan tubuh harus berlangsung dengan baik agar Bunda tetap fleksibel selama bergerak dan beraktivitas. Selain itu, tulang yang kuat akan berdampak positif pada kondisi pribadi Bunda selama mempersiapkan persalinan.

Cara Mengolah Ikan Untuk Dikonsumsi Ibu Hamil

Sebaiknya, Bunda menghindari pengolahan ikan dengan cara diasap, mentah, maupun kurang matang untuk disantap. Bunda disarankan untuk memasak ikan sampai suhunya 145 derajat supaya virus dan bakteri bisa terbunuh dengan mudah.

Bunda perlu ikan segar dan sebisa mungkin menghindari yang berbentuk kaleng atau sudah dibekukan karena hanya akan satu hal tersentu.

Perlu diketahui bahwa virus maupun bakteri yang dibiarkan hinggap akan merugikan bagi kondisi Bunda maupun si kecil di dalam perut. Tidak hanya konsumsi ikan, hal ini berlaku untuk seluruh jenis daging maupun ayam.

Salah satu risiko yang perlu dihindari karena makan ikan asap adalah bahaya bakteri listeria berbahaya bagi Bunda maupun janin. Meskipun kasusnya jarang, hal tersebut mampu menyebabkan komplikasi serius, seperti keguguran, lahir mati, hingga kematian.

Jumlah Ikan yang Perlu Dikonsumsi Bunda Selama Hamil

FDA dan EPA memberikan sebuah rekomendasi gabungan bahwa wanita hamil maupun menyusui perlu mengonsumsi ikan rendah merkuri sejumlah 8-12 ons setiap minggu. Takaran tersebut setara dengan dua sampai tiga porsi ikan dalam satu minggu.

Beberapa jenis ikan yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil adalah salmon, tuna, hering, pollock, lele, nila, dan sebagainya. Ikan rendah merkuri memang kecil tingkatan kalori, namun masih kaya akan vitamin, mineral, serta protein.

Selain itu, ikan tersebut malah diperkaya dengan Omega 3 yang terbukti bermanfaat besar bagi perkembangan janin Bunda selama berada di dalam kandungan sehat. Perlu kombinasi yang signifikan dan pembagian antara makan ikan, daging, serta ayam.

Itu dia beberapa manfaat ikan untuk ibu hamil yang perlu Bunda ketahui bersama. Tidak perlu takut dan membatasi diri untuk mengonsumsi ikan karena bibit maupun hasilnya berkualitas dalam menjaga kesehatan Bunda selama siklus kehamilan berjalan sehat lancar sesuai impian bersama keluarga.

Jangan lupa untuk melakukan pengolahan pada ikan dengan cara yang bijaksana dan tetap menunjang kebutuhan pokok Bunda selama hamil secara teratur. Selamat mencoba, Bun!

 

Originally posted 2022-12-25 22:57:05.

Pos terkait