Akubisa – Tips Mengatasi Bau Mulut. Parfum yang mahal dengan aroma yang mengesankan akan menjadi percuma jika mulut anda masih saja mengeluarkan bau yang tidak sedap. Bisa dibayangkan bagaimana perasaan anda jika dijauhi oleh teman-teman karena tidak tahan dengan bau mulut yang anda sebarkan. Untuk mengatasi masalah bau mulut,
Berikut Beberapa Tips Mengatasi Bau Mulut
Minum Air Putih
Tubuh sangat membutuhkan air untuk membantu proses metabolisme tubuh agar proses sirkulasi zat-zat dan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh dan proses pembuangan kotoran dalam tubuh dapat berfungsi secara optimal. Jika usus atau bagian dalam tubuh anda bersih dan sehat maka nafas anda yang keluar dari mulutpun akan segar dan tidak bau
Teratur Menyikat Lidah dan Gigi
Pencernaan yang baik dan usus yang bersih dan sehat tidak cukup untuk menjamin mulut anda tidak bau. Makanan yang anda konsumsi akan meninggalkan sisa dimulut dan sela-sela gigi. Menurut penelitian, sisa makanan dimulut jika tidak dicuci atau dibersihkan akan menimbulkan bakteri setelah 5 menit. Bakteri yang menumpuk di mulut akan menyebabkan mulut anda mengeluarkan bau tidak sedap. Untuk itu disaranan agar anda rajin menggosok gigi dan lidah anda setiap selesai makan karena sisa makanan tidak hanya menumpuk di gigi tapi juga dilidah. Jika Anda tidak memiliki waktu yang cukup untuk menggosol gigi, anda bisa berkumur dengan produk pembersih gigi dan mulut setiap habis makan.
Gunakan Rempah-rempah
Beberapa rempah-rempah dikenal baik untuk menyegarkan mulut. Anda bisa mengunyah biji adas, menghisap sepotong kayu manis atau cengkeh untuk mengusir bau mulut. Rempah-rempah ini memiliki bau yang kuat yang dapat menolong Anda terhindar dari rasa malu ketika Anda sedang berkumpul dengan kerabat atau kolega
Jus Lemon
Jika bau mulut anda disebabkan karena aroma tajam makanan yang baru anda konsumsi, Anda bisa mengatasinya dengan minum jus lemon. Jus lemon bisa berfungsi sebagai penetral bau menyengat yang baik, karenanya bisa membantu Anda menyingkirkan bau makanan beraroma tajam seperti bawang merah dan bawang putih.
Cuka Sari Apel
Cuka sari apel adalah pembersih yang baik dan penetral asam. Ambil satu sendok teh cuka sari apel dan campurkan dengan setengah gelas air. Solusi ini bisa Anda pakai sebagai obat kumur setelah menyikat gigi setiap pagi.
Baking Soda dengan Pasta Gigi
Baking soda bisa membantu membersihkan plak yang mengendap di sudut-sudut, sela-sela gigi dan membersihkan mulut secara menyeluruh. Membersihkan kuman yang muncul pada plak membantu mengatasi bau mulut. Baking Soda juga dapat membersihkan bintik-bintik gelap pada gigi dan membersihkan mulut sepenuhnya.
Minyak Pohon Teh
Minyak pohon teh dapat bermanfaat sebagai pembersih disinfektan alami bagi mulut. Campurkan beberapa tetes minyak pohon teh dengan secangkir air dan gunakan sebagai obat kumur untuk menghindari bau mulut. Baunya sangat kuat sehingga efeknya bisa bertahan untuk jangka waktu yang lama.
Biji Bunga Matahari
Bau mulut yang disebabkan karena infeksi rongga mulut seperti bisul dapat diatasi dengan mengunyah biji bunga matahari. Kunyah biji bunga matahari sebagai penyegar mulut untuk mengatasi bau tak sedap dari mulut anda.
Originally posted 2022-11-19 16:13:55.