Akubisa – Resep Kue Leker. Leker merupakan salah satu jajanan tradisional yang banyak digemari banyak kalangan. Tambahan berbagai topping memuat pamor kue leker ini tak kalah dari jajanan modern. Namun, penjual leker kini tak mudah untuk ditemui, tapi tak usah khawatir anda bisa membuatnya sendiri dirumah. Berikut kami berikan resep kue leker :
Bahan yang perlu disiapkan :
- 6 sendok makan tepung terigu
- 9 sendok makan tepung beras
- 2 sendok makan tepung tapioka
- 3 sendok makan gula pasir
- 1 sendok teh baking powder
- 1 butir telur
- 1 sendok makan mentega
- 250 ml susu cair
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh vanili
- Untuk topping sesuai selera. Bisa dengan coklat, kacang atau selai.
Cara Membuatnya :
- Siapkan 2 wadah. Masukan tepung terigu, tepung tapioka, tepung beras, garam, juga vanili pada wadah 1. Lalu di ayak ke wadah yang kedua.
- Siapkan wadah, masukan telur dan gula, lalu aduk sampai sedikit berbusa.
- Lelehkan mentega, lalu masukan kedalam adonan berisi telur dan gula tadi. Aduk hingga rata.
- Pindahkan adonan telur kedalan wadah berisi tepung yang sudah di ayak tadi. Aduk sampai rata, lalu diamkan selama 15 menit.
- Panaskan teflon dengan api yang kecil, lalu ambil adonan. Tuangkan pada Teflon dan tipiskan. Tambahkan toping sesuai selera
- Setelah adonan kering, angkat dan lipat menjadi 2. Kue leker pun siap untuk dinikmati.
Bagaimana resep kue leker tadi? Mudah bukan untuk membuatnya ! Selamat mencoba dirumah !
Originally posted 2022-11-23 13:45:14.